Ternyata Suara Jangkrik Bernuansa Mistis - Sebagai orang Indonesia jangkrik adalah hal yang sama sekali tidak asing lagi berikut juga dengan suara yang ditimbulkannya . Tapi tahukah anda bahwa ternyata suara jangkrik itu ternyata mengandung unsur atau nuansa mistis .
Sebuah temuan baru berupa rekaman suara jangkrik menunjukkan jika sebenarnya hasil nyanyian belalang mengandung unsur mistis.
Dilansir Truthseekerdaily (22/11), temuan dari komposer musik bernama Jim Wilson, berhasil mengungkap satu temuan baru yang mana suara belalang sebenarnya memiliki kesan bernada mistis.
Hal ini berhasil diungkapkan Wilson ketika dirinya berhasil merekam suara jangkrik, dan mencoba memutar rekaman tersebut dengan kecepatan yang dilambatkan. Hasil yang mengejutkan seketika dia temukan ketika suara dari hewan jangkrik ini ternyata mirip dengan suara manusia yang sedang melakukan paduan suara.
Suara jangkrik dalam mode lambat ini terdengar begitu bernada dan nada yang dikeluarkan menurut Wilson memiliki kesan mistis dan begitu kompleks.
"Saya menemukan bahwa ketika saya melambat rekaman ini beberapa tingkat, ini (suara belalang) yang terdengar akrab mulai berubah menjadi sesuatu yang sangat mistis dan kompleks...hampir seperti suara manusia." ungkap Wilson.
Berikut rekaman suara jangkrik yang berhasil direkam Wilson dan telah diunggah ke situs SoundCloud. Suara dalam rekaman ini hanyalah suara jangkrik dalam versi normal dan suara versi lambatnya, tidak ada tambahan unsur editing lain.
Sunday, November 24, 2013